Kamis, November 21, 2024
BogorJAWA BARATPEMERINTAHAN

Selama Ramadhan, PLN UP3 Gunung Putri Berikan Diskon Tambah Daya Lewat Promo ‘Terangi Ramadhan’

BOGOR,Klikinfoku.com – Menyambut bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2023 PLN UP3 Gunung Putri memberikan diskon Tambah Daya lewat Promo “Terangi Ramadhan 2023”

Promo “Terangi Ramadhan” adalah diskon tambah daya listrik bagi rumah ibadah dan Pelanggan Tegangan Rendah.

Layanan ini memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk menaikkan daya mulai dari 450 VA hingga 5500 Volt Ampere (VA) hanya dengan membayar Rp 202.300 saja untuk pelanggan Tegangan Rendah berlaku untuk semua tarif dan Rp. 150.000 untuk Rumah Ibadah.

Assistant Manager Pemasaran dan Pelayanan Pelanggan PLN UP3 Gunung Putri, Rendra Perdana mengatakan, program “Terangi Ramadhan” menyasar pelanggan Tegangan Rendah tarif Rumah Tangga, Bisnis dan Sosial dengan pilihan kenaikan daya dari 900 VA hingga 5500 VA. dan berlaku hingga 30 April 2023.

Rendra mengungkapkan, melalui program Terangi Ramadhan pelanggan bisa menghemat biaya penambahan daya hingga Rp. 4.691.150. Dia mencontohkan saat kondisi normal untuk menaikan daya dari 450 VA ke 5.500 VA membutuhkan biaya Rp 4.893.450,- sedangkan saat promo biaya tambah daya hanya Rp 202.300

“Jadi bisa dipastikan betapa besar penghematan yang didapat oleh pelanggan jika mengikuti promo ‘Terangi Ramadhan’ ini, dan diharapkan juga dapat menambah kenyamanan masyarakat saat menjalani ibadah Puasa dan merayakan Hari Raya Lebaran, karena pelanggan dapat menikmati aliran listrik sesuai dengan kebutuhannya,” tuturnya seperti diinfokan Humas PLN UP3 Gunung Putri (Jum’at 24/3/2023).

Untuk proses tambah daya dengan Promo Terangi Ramadhan dapat dilakukan di PLN MOBILE.

Rendra sangat berharap pelanggan PLN Gunung Putri segera dapat memanfaatkan Promo Terangi Ramadhan ini karena sangat menguntungkan dan bermanfaat bagi pelanggan.

Bila Pelanggan memiliki keluhan terkait kelistrikan segera menghubungi PLN melalui PLN Mobile, Call Center 123 atau menghubungi kantor PLN terdekat. (Tom)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *