Jumat, Oktober 4, 2024
BogorJAWA BARATPEMERINTAHANPendidikan

Bangun Akhlak Mulia di Era Digital, SDN Palasari 01 Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024

Cileungsi,Klikinfoku.com – Terinspirasi dari keteladanan Nabi Muhammad SAW untuk membangun akhlak mulia di era digital, SDN Palasari 01 Cileungsi, Kabupaten Bogor, menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di halaman sekolah pada Kamis (26/9/2024).

Acara ini dihadiri oleh Ketua Komite Sekolah Rusli, Kepala Sekolah Ratna Sari, S.Pd., para guru, serta siswa kelas 1-6 SDN Palasari 01. Turut hadir penceramah dan pendongeng kondang, Kak Ivan.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah Ratna Sari menyampaikan rasa terima kasih kepada komite sekolah, para orang tua siswa, dan seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. Beliau juga menekankan pentingnya meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW, terutama di era digital yang penuh tantangan.

“Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bertema ‘Membangun Akhlak Mulia di Era Digital, Inspirasi dari Teladan Nabi Muhammad SAW.’ Anak-anak, jika ingin menjadi orang sukses, tirulah akhlak mulia Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari,” pesan Ratna Sari, yang kemudian mengajak seluruh siswa melantunkan shalawat bersama-sama.

Ratna Sari juga mengapresiasi antusiasme para siswa yang turut mendukung acara ini melalui sadaqah setiap hari Jumat. “Semoga dengan peringatan Maulid Nabi hari ini, kita semua semakin memiliki akhlak yang mulia,” harapnya.

Puncak acara diisi dengan penampilan Kak Ivan, yang memikat perhatian siswa dengan ceramah yang diselingi humor dan penggunaan boneka. Meskipun kocak, Kak Ivan tetap menekankan nilai-nilai keteladanan Nabi Muhammad SAW, membuat siswa antusias dan gembira.

Ketua Komite Sekolah, Rusli, dalam sambutannya, juga menyampaikan rasa syukur atas suksesnya acara ini berkat kerjasama antara pihak sekolah dan orang tua murid.

Rusli juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru, khususnya Iis Isnawati selaku Ketua Panitia, yang telah bekerja keras mempersiapkan acara hingga terlaksana dengan baik.

Acara ditutup dengan penampilan terbaik dari siswa kelas 1-6, yang membawakan hafalan surat, Asmaul Husna, shalawat, dan lagu-lagu religi, menambah semarak suasana dengan penuh kegembiraan. (Tom)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *